Ruksamin Jadi Pemateri Seminar Dihadapan Ratusan Calon Guru di Kampus FKIP UHO

PENDIDIKAN, KENDARI271 Dilihat

TELUSURSULTRA.COM, KENDARI
Bupati Konawe Utara (Konut), Dr Ir H Ruksamin ST MSi IPU Asean Eng hadir di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Haluoleo menjadi narasumber pada kegiatan akademik yang digelar di Kampus FKIP, Jumat (7/4/2023).

Ruksamin merupakan satu-satunya kepala daerah yang diundang pihak fakultas untuk mengisi seminar pendidikan yang diikuti para mahasiswa jurusan keguruan Universitas Haluoleo Kendari. Seminar pendidikan itu bertajuk “Peningkatan kualitas calon pendidik pada abad 21 menuju masa depan Sultra sebagai pusat energi dunia”.

Ruksamin membawakan materi dihadapan para mahasiswa calon guru yang siap mengabdikan diri untuk ambil peran dalam mencerdaskan anak-anak bangsa. Dalam pemaparannya Ruksamin menggambarkan bagaimana Sultra kedepannya akan menjadi pusat energi dunia. Pada kesempatan itu juga Ruksamin memimpin doa buka puasa bersama dosen dan ratusan mahasiswa.

Ruksamin Jadi Pemateri Seminar Dihadapan Ratusan Calon Guru di Kampus FKIP UHO

Ruksamin menyadari suatu kebijakan daerah tidak akan berjalan dengan baik apabila tidak ditopang dengan kajian akademik. Untuk itu dirinya terbuka untuk bekerjasama dengan pihak kampus dalam segi peningkatan SDM khususnya profesi guru.

Dalam kesempatan itu salah figur terbaik Sultra itu juga menitipkan anak-anak putra daerah Konut yang tengah menempuh kuliah di Universitas Haluoleo. Dia menyebut total mahasiswa Konut yang kuliah di FKIP sebanyak 186 orang. Sedangkan secara keseluruhan disemua fakultas di UHO berjumlah 875 orang.

“Jangan tagih mereka. Cukup ajar mereka. Pemerintah Konut siap menanggung biaya SPP mereka,” ujar Ruksamin.

“Masa Konawe Utara kaya akan sumber daya alam, dosa seorang bupati apabila masih ada putra daerah Konawe Utara yang masih membayar biaya sekolahnya,” sambungnya.

Lebih lanjut, H Ruksamin mengungkapkan bahwa saat ini rasio guru SD, SMP masih 0,01 % dengan nilai IPM masih dibawah rata-rata angka nasional. Maka untuk mencapai misi Sultra sebagai Pusat Energi Nasional, harus ada peniglngkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

Ruksamin Jadi Pemateri Seminar Dihadapan Ratusan Calon Guru di Kampus FKIP UHO

Dalam kesempatan yang sama dilakukan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara Pemda Konut dan FKIP UHO. Penandatangan MoA itu juga turut disaksikan plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Konut, Asmadin.

“Allah sudah memberikan kita SDA yang melimpah, jangan sampai kita menjadi penonton di negeri sendiri. Untuk itu melalui kerjasama Pemda Konut dan FKIP UHO ini, kita mampu melahirkan guru-guru yang berkualitas dan nantinya guru ini yang akan mengajarkan generasi-generasi mendatang yang memiliki kualitas diberbagai bidang untuk mendukung dan mencapai misi Sultra sebagai Pusat Energi Dunia,” tandas Ruksamin. (REDAKSI)